Karena Ini Pemuda Bangka Selatan Ditangkap Polisi

Babelhebat.com – Lagi, seorang pemuda Bangka Selatan harus berurusan dengan hukum atas dugaan tindak pidana pencurian ponsel milik warga Desa Nangka, Kecamatan Airgegas, Kamis (18/5/2023).
Pemuda berusia 20 tahun itu berinisial Muh. Ia ditangkap tim opsnal Polsek Airgegas berikut dengan barang bukti 2 unit ponsel merk Oppo tipe A55 warna hitam dan merk Realme tipe C17 warna hijau, Kamis (18/5) petang di depan Kantor Desa Sidoharjo.
Kapolsek Airgegas AKP Yandrie C Akip menjelaskan, terduga pelaku tersebut melakukan pencurian 2 unit ponsel di sebuah rumah kontrakan yang berlokasi di Desa Nangka. Rumah tersebut ditempati oleh korban Lukman bersama rekannya.
“Pelaku masuk ke dalam rumah kontrakan itu dari jendela saat korban bersama rekannya sedang tidur,” kata Yandrie.






