WAKIL Bupati Bangka Selatan, Debby Vita Dewi bersama Bank Indonesia (BI) perwakilan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, panen cabai di kawasan perkebunan Pondok pesantren (Ponpes) Qur’an Cahaya, Desa Rias, Kecamatan Toboali, Senin (18/3/2024).
Perkebunan cabai di kawasan Ponpes Qur’an Cahaya ini, salah satu perkebunan binaan BI Babel sejak dari tahun 2022.
“Alhamdulillah, ini kita panen cabai kelima kalinya sebanyak 50 kilogram yang sebelumnya berkisar 40 kilogram,” kata Debby.
Debby, sapaan akrab Wabup Basel mengucapkan terima kasih kepada BI perwakilan Babel yang telah memberikan bantuan dan membina Ponpes Qur’an Cahaya menjadi ponpes yang mandiri.
“Binaan ini juga sebagai langkah dalam mengendalikan inflasi di daerah yang merupakan perintah langsung dari pemerintah pusat,” ujar Debby.
Karena itu, lanjutnya, Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan (Pemkab Basel) sangat mengapresiasi atas bantuan serta dukungan dari Bank Indonesia perwakilan Provinsi Babel dalam mengendalikan inflasi di daerah.
“Salah satunya melalui program gerakan menanam cabai di kawasan Ponpes Qur’an Cahaya Toboali,” tutur Debby.