UNTUK sementara waktu Jalan Simpang Ampera hingga menuju Simpang Tugu Nanas Toboali, Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, ditutup dan bebas dari kendaraan, Minggu (31/12/2023) petang.
Penutupan ruas jalan tersebut di mulai pukul 17.30 WIB hingga Senin (1/1/2024) dinihari atau setelah selesainya acara malam pergantian tahun 2023 ke 2024, yang dipusatkan di kawasan Kolong Bakung dan Tugu Nanas Toboali.
Pelaksana harian (Plh) Sekretaris Daerah Pemkab Bangka Selatan, Hefi Nuranda menjelaskan, penutupan jalan dari arah Simpang Ampera menuju Simpang Tugu Nanas dan sebaliknya, agar tidak terjadi kemacetan lalu lintas saat acara malam pergantian tahun di kawasan Kolong Bakung dan Tugu Nanas.
Karena itu, kata Hefi, personel gabungan dari Polres Basel bersama Dinas Perhubungan dan Satpol PP akan melakukan rekayasa lalu lintas.
“Titik ruas jalan yang dilakukan penutupan yakni jalan ke arah Tugu Nanas, Simpang Ampera, Air Medang, Jalan Selamet dan Jalan Angsana,” ujar Hefi.
Baca Juga : Sentuhan Riza-Debby dan Kabinetnya, Tahun Baru Selalu ada yang Baru di Kota Toboali
Hefi mengimbau kepada masyarakat dan terutama para pengguna jalan, khususnya pengendara sepeda motor dan mobil untuk memilih jalan alternatif. Mengingat sebagian ruas jalan menuju ke arah Tugu Nanas dan Simpang Ampera ditutup untuk sementara waktu.
“Harapan kita bersama, acara malam pergantian tahun di Kota Toboali dan Bangka Selatan pada umumnya kondusif,” kata Hefi, yang juga merangkap jabatan sebagai Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum Pemkab Basel.
Seperti diketahui, tahun baru selalu ada yang baru di Kota Toboali, Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Mau tahu apa yang terbarunya itu Simpang Tugu Nanas, Tugu Bola Robot, Kolong Bakung dan juga Pintu Gerbang Udang.
Setelah sebelumnya ada Himpang 5 Habang dan Tugu Adipura.
Nah, dengan bertambahnya kawasan atau spot baru ini semakin berwarnanya wajah Kota Toboali dari tahun ke tahun.
Berubahnya wajah Kota Toboali dari yang dulunya agak kucel tak lepas dari sentuhan Riza-Debby bersama kabinetnya sejak tiga tahun terakhir fokus melakukan penataan wajah Kota Toboali.
Alhasil, wajah Kota Toboali hingga pusat perkantoran pemerintahan terlihat kian menarik sehingga menjadi spot tongkrongan baru bagi kawula muda dan maupun tua.
Karena itu, pada malam pergantian tahun atau menyambut datangnya tahun baru 2024, Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan menggelar serangkaian kegiatan bertajuk ‘Semarak Pesona Wajah Baru Toboali’.