PERSONEL jajaran Polres Bangka Selatan dari berbagai satuan fungsi melakukan pengamanan di sejumlah tempat ibadah maupun lokasi yang menjadi pusat kegiatan ibadah yang dilaksanakan umat Kristiani, Kamis (9/5/2024).

Pengamanan hari raya keagamaan umat Kristiani (peringatan kenaikan Isa Almasih_red) ini, dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta antisipasi terjadinya potensi gangguan Kamtibmas.

Karena itu, personel kepolisian dari berbagai satuan fungsi baik Polres maupun Polsek jajaran di wilayah Bangka Selatan melakukan pengamanan di sejumlah titik strategis guna memastikan keamanan selama pelaksanaan peringatan Kenaikan Isa Almasih.

BACA JUGA : Harapan Dewangga Bersama Garuda Muda Indonesia

Kapolres Bangka Selatan AKBP Trihanto Nugroho menjelaskan, pengamanan ini dilakukan sebagai upaya pencegahan terjadinya gangguan Kamtibmas serta untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang melaksanakan ibadah, maupun kegiatan lainnya.

“Kami (Kepolisian) berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama peringatan Kenaikan Isa Almasih,” kata Trihanto.

BACA JUGA : Cuaca Saudi Panas, Ini Pesan Menag Yaqut ke Jemaah Haji Indonesia

Kapolres menambahkan, selain mengoptimalkan pengamanan di sekitar tempat ibadah, personel jajaran Polres Bangka Selatan juga melakukan patroli secara mobile ke berbagai titik rawan potensi gangguan Kamtibmas. Hal ini dilakukan guna memastikan situasi keamanan tetap terjaga secara maksimal di seluruh wilayah hukum Bangka Selatan.

BACA JUGA : Jaksa Agung : Pelaku Korupsi Musuh Bersama, Kita Tidak Boleh Kalah Dengan Koruptor

Selain itu, lanjutnya, masyarakat juga di imbau untuk tetap menjaga ketertiban dan keamanan, serta melaporkan segala hal yang dianggap mencurigakan kepada pihak kepolisian setempat.

“Dengan kerja sama antara aparat kepolisian dan masyarakat, diharapkan peringatan Kenaikan Isa Almasih dapat berjalan lancar dan damai tanpa adanya gangguan,” ujarnya.

“Pengamanan ini sebagai bagian dari upaya untuk memastikan bahwa pelaksanaan ibadah dan perayaan agama berjalan dengan kondusif serta aman bagi seluruh masyarakat, maka diharapkan kehadiran aparat kepolisian dapat memberikan rasa aman bagi seluruh masyarakat dalam menjalani kegiatan keagamaan,” tegas Trihanto.