PEMERINTAH Kabupaten Bangka Selatan (Pemkab Basel) terus berinovasi dalam membangun daerah diujung selatan Pulau Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel).

Ini tidaklah lain agar kemajuan Negeri Junjung Besaoh (Basel_red) sejajar dengan kabupaten, kota di Indonesia.

Karena itu, pada penghujung tahun 2024 kawasan Simpang Lima Toboali (Himpang 5 Habang), tepatnya di pelataran Wisma Samudra atau WS disulap menjadi kawasan alun-alun yang megah dengan difasilitasi sarana dan prasarana pendukung lainnya seperti wahana permainan anak-anak, panggung hiburan hingga ornamen-ornamen cantik.

IMG 20250102 WA0033

Menariknya lagi, dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-22 Kabupaten Bangka Selatan pada 27 Januari 2025, Riza-Debby, begitu sapaan akrab Bupati dan Wakil Bupati Basel ini telah mempersiapkan berbagai rangkaian acara untuk diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat baik dari dalam daerah maupun dari luar daerah yang muara akhirnya untuk membangkitkan perekonomian daerah, menggerakkan sektor UMKM sekaligus meningkatkan daya tarik pariwisata.

Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Basel, Hefi Nuranda menjelaskan, daerah Bangka Selatan meski daerah paling ujung di Pulau Bangka ini harus lebih maju dari daerah lainnya. Untuk itu, diharapkan dukungan dari semua pihak agar dapat bersama-sama dalam membangun daerah menjadi lebih baik lagi ke depannya.

“Alhamdulillah, saat penghujung tahun 2024 kita tutup dengan kegiatan festival tahunan bertajuk South Street Fest selama lima hari, yakni pada tanggal 27-31 Desember 2024, tujuannya untuk membangkitkan perekonomian Bangka Selatan melalui UMKM,” kata Hefi, Kamis (2/1/2025).

IMG 20250102 WA0032

Selain itu, lanjut Hefi, salah satu acara yang telah disiapkan untuk memeriahkan HUT ke-22 Basel pada 27 Januari 2025, yakni lomba lari bertajuk ‘Basel Run 2025’. Hajatan ini akan digelar pada Minggu, 9 Februari mendatang.

“Tujuannya tetap sama untuk meningkatkan pendapatan atau perekonomian melalui sektor UMKM, perhotelan dan penginapan,” jelas Hefi.

IMG 20250102 WA0030

Lomba lari atau Basel Run ini terdapat 2 pilihan jarak tempuh yang akan dilintasi oleh para peserta lomba, yakni 5 kilometer dan 10 kilometer.

Meliputi start (garis awal) Jalan Simpang Lima Toboali menuju ke Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Rawa Bangun I, Jalan H. Agus Salim, Jalan Mayor Munzir, Jalan AMD SMP Negeri 2 menuju ke Jalan Jenderal Sudirman (Kantor Camat Toboali), Jalan Simpang Nanas dan berakhir (finis) Simpang Lima Toboali (10 kilometer).

Sementara untuk jarak 5 kilometer melintasi Jalan Simpang Lima Toboali menuju ke Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Rawa Bangun I, Jalan H. Agus Salim, Jalan Mayor Munzir, Jalan Teladan AMD, Jalan Teladan Baru dan Simpang Ayung dan finis di Jalan Simpang Lima Toboali.