SEKRETARIS Daerah (Sekda) Kabupaten Bangka Selatan (Basel) Eddy Supriadi bakal memanggil Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) untuk membahas terkait hubungan kerja sama atau kemitraan dengan media di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat.

Selain itu, berkaitan dengan penggunaan atau pengelolaan anggaran publikasi kerja sama dengan media. Mengingat ada sebagian media yang belum terakomodir atau belum dapat anggaran kerja sama publikasi. Demikian hal ini diutarakan Sekda Basel Eddy Supriadi, Kamis (30/6/2022).

Eddy mengakui bahwa belum mengetahui secara detail berapa besaran anggaran publikasi untuk kerja sama dengan media yang dianggarkan Diskominfo untuk dibagikan ke masing-masing media. Karena, kata Eddy, sebelum menjabat sebagai Sekda, anggaran publikasi untuk kerja sama dengan media sudah berjalan dan sudah dibagikan ke media.

“Saya belum tahu pasti berapa total anggaran publikasi di Diskominfo, begitu juga dengan jumlah media yang bekerja sama karena sebelum saya menjabat sebagai Sekda, anggaran publikasi sudah berjalan. Jadi saya tidak tahu pasti, hal inilah yang harus diklarifikasi oleh Diskominfo agar tidak terjadi kecemburuan dan kesalahpahaman antar sesama media. Karenanya itu, dalam waktu dekat saya akan memanggil pihak Diskominfo,” ujar Eddy.

Hingga berita ini diturunkan masih diupayakan konfirmasi ke Diskominfo Pemkab Basel.