BUPATI Bangka Selatan, Riza Herdavid bersama istrinya, Elizia dan anaknya beserta sejumlah kabinetnya terpaksa harus berjalan kaki dari rumah dinasnya menuju ke kawasan Sport Center Parit Tiga Toboali, Sabtu (27/7/2024) malam.

Ini tidaklah lain lantaran macetnya jalan yang dipenuhi oleh parkiran kendaraan baik roda dua, maupun empat yang memadati ruas jalan di kawasan Komplek Perkantoran dan termasuk di depan rumah dinas Bupati hingga menuju Sport Center.

Macetnya jalan ini, lantaran Sabtu malam merupakan malam puncaknya atau malam terakhirnya event wisata ‘Kemilau Pesona Bangka Selatan’ dengan menghadirkan Wali Band sebagai bintang tamu pada malam penutupan yang penuh dengan pesona dan kemilaunya dari Timur ke Barat, Selatan ke Utara dan berakhir ‘pecah’ di kawasan Sport Center Parit Tiga Toboali.

“Ini kita jalan kaki, biar kita jalan bersama-sama masyarakat karena enggak enak juga kalau kita naik mobil sampai menerobos jalan yang berlawanan arus, kita harus kasih contoh yang baik kepada masyarakat karena kita adalah pelayan masyarakat,” kata Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid saat berjalan kaki menuju kawasan Sport Center Parit Tiga.

Riza, begitu sapaan karibnya tersebut mengaku sangat terharu melihat antusias masyarakat sejak sedari Sabtu sore, bahkan sejak dari awal pembukaan pada Rabu (24/7) siang, berbondong-bondong datang ke Sport Center untuk menyaksikan berbagai rangkaian acara pada pergelaran event wisata ‘Kemilau Pesona Bangka Selatan’ jilid dua ini.

Alhamdulillah, luar biasa sekali antusias masyarakat untuk menyaksikan rangkaian demi rangkaian acara sejak dari awal pembukaan hingga malam penutupan. Ini sangat luar biasa, kegiatan yang dikemas secara sederhana dapat menghadirkan ribuan masyarakat,” ujar Riza.

“Alhamdulillah, dari event ini dapat membantu meningkatkan pendapatan UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) karena memang ini tujuan utamanya dari setiap event yang kita laksanakan, muara akhirnya untuk masyarakat, semuanya terbantu baik yang berjualan di Sport Center maupun diluar Sport Center, dan tidak menutup kemungkinan hotel, penginapan dan home stay juga terisi oleh para tamu (pengunjung) dari luar daerah,” ucap Riza dengan taglinenya ‘Asak Kawa Kite Pacak’ ini yang artinya selama masih ada kemauan atau niat pasti membuahkan hasil yang terbaik. BACA JUGA : Kemilau Pesona Bangka Selatan Bersama Seribu Anak Yatim

BACA JUGA : Pilkada Basel 2024, Riza-Debby Bergerak Senyap