Bunda Debby Ajak Seluruh Komponen untuk Peduli dan Menjamin Hak Anak
WAKIL Bupati Bangka Selatan, Debby Vita Dewi mengajak seluruh stakeholder dan komponen masyarakat, untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian dalam menjamin pemenuhan hak-hak anak.
Hal ini diutarakan Bunda Debby bertepatan dengan peringatan Hari Anak Nasional (HAN) Tahun 2024, Selasa (23/7).
Diketahui, bahwa setiap tanggal 23 Juli merupakan Hari Anak Nasional atau HAN. Ini merupakan momentum bagi bangsa dalam menjaga, mengawasi serta memberikan hak-hak pada anak sesuai dengan amanat undang-undang tentang kesejahteraan anak.
Selain itu, anak merupakan anugerah bagi orang tua. Termasuk bagi bangsa Indonesia, mengingat anak adalah titipan dari tuhan dan juga baik bagi bangsa, negara serta daerah yang kedepannya bakal menjadi penerus ataupun pembawa perubahan.
“Hak-hak yang dimaksudkan itu seperti hak atas hidup, tumbuh dan berkembang sebagaimana mestinya, serta mendapat perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi,” kata Bunda Debby sapaan akrabnya tersebut.
Debby berharap, khususnya pada anak-anak Bangka Selatan yang saat ini berusia emas atau usia dini dapat memperoleh hak-haknya untuk tumbuh dan berkembang dengan baik serta maksimal. Kebahagian anak menjadi tanggung jawab bersama. Artinya, bukan hanya orang tua, tetapi juga masyarakat, lingkungan sekolah, pemerintah juga menjadi satu kesatuan bagi anak dengan harapan, anak-anak dapat menjadi generasi penerus yang cemerlang di masa depan.
“Kebahagian anak bukan hanya tanggung jawab orang tua, tetapi lingkungan sekitar juga sangat berpengaruh dengan kebahagian anak-anak ini,” ujar Debby.
Debby menjelaskan, peran Pemkab Bangka Selatan dalam upaya memenuhi hak-hak anak, salah satunya adalah dengan cara menyosialisasikan tentang pencegahan kekerasan terhadap anak.
“Dinas terkait (Bidang PPPA) Dinas Sosial turun ke sekolah memberikan sosialisasi dan pendampingan terhadap anak yang menjadi korban, maupun pelaku kekerasan,” jelasnya.
Selain itu, lanjut Debby, sosialisasi tentang pencegahan kekerasan terhadap anak juga melibatkan anak-anak yang tergabung dalam Forum Anak Daerah (FAD), Duta GenRe dan komunitas terkait lainnya yang berhubungan dengan anak.
“Untuk meningkatkan kapasitas anak-anak di Bangka Selatan, kami memfasilitasi melalui forum anak daerah, melalui kegiatan peningkatan kapasitas Forum Anak Daerah dan juga Peringatan Hari Anak Nasional. Semoga seluruh anak-anak di Kabupaten Bangka Selatan memiliki hak yang sama yaitu tumbuh dan berkembang sesuai dengan kota layak anak yang saat ini disandang,” tutur Debby. BACA JUGA : Dapat Undangan Khusus dari Kementerian PPPA, Ayu Siap Mendongeng di Rangkaian Hari Anak Nasional