Alhamdulillah Masjid Jamik Arroikhan Desa Bikang Diresmikan, Zulfani : Berkat Doa dan Dukungan Masyarakat

IMG 20240113 WA0043 https://babelhebat.com/wp-content/uploads/2024/01/IMG-20240113-WA0043.jpg

“Alhamdulillah, masjid ini mulai dibangun pada tanggal 30 November 2022, dan selesai dibangun pada bulan Januari 2024 ini, dengan anggaran tiga miliar rupiah dari sumbangan masyarakat serta para donatur,” ucap Kepala Desa Bikang, Zulfani saat memberikan sambutan sebelum peresmian Masjid Jamik Arroikhan, Sabtu (13/1) sore. 

Seperti diketahui, bangunan Masjid Jamik Arroikhan berdiri diatas lahan dekat kawasan lapangan bola Desa Bikang, Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Dalam peresmian masjid ini, Pemerintah Desa Bikang menghadirkan seorang penceramah Dedeh Rosidah atau lebih dikenal dengan Mamah Dedeh untuk mengisi Tausiyah.

Kepala Desa Bikang, Zulfani mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakatnya dan para donatur yang telah berpartisipasi dalam membantu proses pembangunan sejak dari awal hingga selesainya pembangunan.

Mamah Dedeh
Mamah Dedeh

“Alhamdulillah, bangunan masjid yang kita rindukan selama ini berdiri megah di desa kita, ini semua berkat doa dan usaha kita bersama, semoga kita selalu diberikan keberkahan, kesehatan lahir dan batin, dan kita bisa terus bersama-sama memakmurkan masjid ini,” kata Ifan, sapaan karibnya.

Selain itu, Ifan mengucapkan terima kasih kepada Ketua Pelaksana Pembangunan Masjid, Ali Muzakir sekaligus pemborong pembangunan masjid di desa setempat.

“Insyaallah, lahan yang masih tersisa di halaman masjid ini, akan kita manfaatkan untuk pembangunan berupa tempat atau fasilitas manasik haji berikut dengan sarana taman. Mohon doa dan dukungan masyarakat, agar masjid kita ini nantinya menjadi masjid percontohan di Kabupaten Bangka Selatan,” tutur Ifan.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Pembangunan Masjid Jamik Arroikhan Desa Bikang, Ali Muzakir menjelaskan, terlaksananya pembangunan masjid hingga selesai berkat doa dan dukungan masyarakat.

“Alhamdulillah, kami melihat antusias masyarakat untuk membangun masjid ini sangat luar biasa, dengan melalui swadaya masyarakat desa dan bantuan dari beberapa dermawan, Alhamdulillah pembangunan Masjid Jamik Arroikhan dapat kita selesaikan,” ucap Ali Muzakir.

Peresmian Masjid Jamik Arroikhan, dihadiri Asisten I Pemkab Basel Sumindar, Ketua BKMT Provinsi Kepulauan Babel Melati Erzaldi, Dandim 0432/Basel Letkol Inf Gani Rahman, Kasi Pidsus Kejari Basel Zulkarnain Harahap, Kapolsek Toboali Iptu Sua Fauzan Fataruba, Ketua APDESI Basel Muklis Insan, para tokoh masyarakat, agama, pemuda serta tamu undangan lainnya.

meritkingcasibomhttps://ikimisliyeniadres.com/casibomcasibomjojobet girişjojobetcasibommatadorbetbetsilinjokerbetjojobet girişjojobetjojobet girişmilanobetMaltepe Escortcasibom girişmaltepe anal escortankara escortbetsilin girişÜsküdar EscortjojobetbetcioseocasibomcasibomcasibomcasibomcasibommarsbahismarsbahiscasibomcasibomCanlı maç izleGrandpashabetcasibomgüvenilir bahis sitelericasibomcasibompusulabetmarsbahiscasibomholiganbetcasibomcasibommeritkingjojobetcasibomcasibommeritkingsahabetjojobet girişbahsegeljojobet girişholiganbetnakitbahissahabetmatbetholiganbetholiganbetjojobet güncel